Selasa, 10 Mei 2011

SimplyMEPIS 11.0 Gunakan KDE 4.5.1, Kemas Firefox 4.0.1

Pengembang SimplyMEPIS telah merilis versi 11.0 distro berlandasan Debian GNU/Linux untuk arsitektur 32 dan 64-Bit. SimplyMEPIS merupakan pelopor sejak kali pertama diluncurkannya 8 tahun lampau, untuk sebuah kemudahan dalam hal instalasi, penggunaan dan konfigurasi.

SimplyMEPIS 11 mengemas kernel Linux 2.6.36.4 dan memasang KDE 4.5.1 sebagai desktop pilihannya. Sebagai pelengkap standar disertakan aplikasi-aplikasi termasuk paket produktifitas LibreOffice 3.3.2, Firefox 4.0.1, Mediaplayer VLC 1.1.3 dan Amarok 2.4.

Menggunakan Kdenlive, pengguna dapat memroses hasil rekaman video, sementara untuk mengelola koleksi foto disediakan Digikam 1.9. Guna membantu pengguna dalam pengolahan grafik dan foto, masing masing yang berbasis Pixel dan Vektor, disediakan aplikasi grafis GIMP 2.6 dan Inkscape 0.48. Segudang aplikasi lainnya dapat diinstalasi dari repositori tersedia.

SimplyMEPIS telah dikembangkan sejak tahun 2002 oleh MEPIS LLC oleh pendirinya Warren Woodford. Sejak awal Woodford berpendirian bahwa distribusi Linux di jaman itu terlalu sulit untuk pemula dan SimplyMEPIS dibuatnya sebagai alternatif untuk menjawab tantangan tersebut. Satu tahun kemudian ia merilis versi stabil pertama. Kecuali versi SimplyMEPIS 6.0 dan 6.5 yang ia coba menggunakan Ubuntu sebagai basis, semua versi lainnya, baik sebelum maupun sesudahnya menggunakan Debian GNU/Linux sebagai landasan.