Selasa, 16 Oktober 2012

IGOS Nusantara 8

IGOS Nusantara 8 atau IGN8 dikembangkan oleh Pusat Penelitian Informatika LIPI dan dibantu oleh pengembang/kontributor dari komunitas open source di Indonesia. Tim pengembang IGN8 kali ini menerbitkan banyak varian media ISO untuk berbagai situasi

Varian paling lengkap dikemas dalam format LiveDVD, tersedia baik untuk arsitektur 32 maupun 64 bit.

Fitur IGOS Nusantara 8.0 termasuk:
  • Tersedia IGN8 LiveDVD, LiveCD micro/mini/full: versi 32bit dan 64bit
  • MATE Desktop bergaya khas IGOS Nusantara
  • IGN8 LiveDVD dengan delapan Desktop Environment (DE): Cinnamon, GNOME3, GNOME2/fallback, KDE, LXDE, Mate, OpenBox, XFCE
  • Satu set ikon IGNdelapan untuk semua DE
  • Beragam kertas dinding baru
  • Beragam aplikasi versi baru
  • Dukungan boot untuk perangkat UEFI, EFI: MacBook/iMac, Laptop/PC yang memakai EFI
  • Lumbung repositori IGN telah menyiapkan software 23GB untuk 32bit, dan 29GB untuk 64bit