Kamis, 12 Januari 2012

XO-3: Tablet Anak Sekolahan Dirilis

Berdasarkan siaran pers yang diterbitkan Marvell, diungkapkan bahwa tablet proyek OLPC baru XO-3 banyak menggunakan teknologi yang telah dipakai untuk netbook OLPC versi XO-1.75. Diantaranya adalah prosesor tipe ARMADA PXA618 SOC dan modul Marvell Avastar Wi-Fi. Batere (aki) yang ditanamkan di tablet XO-3 (ukuran layar 8 inci, total 194 mm x 160 mm x 13,3 mm berbobot 500 g) tersebut dapat diisi (charge) dengan banyak cara, termasuk via stop kontak, panel solar, dinamo engkol dan dari sumber alternatif lainnya.

Disamping layar standar, tersedia versi dengan layar PixelQi yang dapat dijalankan baik dengan modus LCD atau E-Paper sehingga penggunaan langsung dibawah terik sinar matahari masih dapat dilakukan dengan baik. Ukuran memori yang ditanamkan di tablet XO-3 disebutkan RAM sebesar 512 MB atau 1 GB dan memori untuk penyimpanan data antara 4 GB dan 16 GB berupa memori tipe NAND-Flash.

Perlengkapan lainnya termasuk konektor untuk Audio, sebuah port USB-2.0, sebuah port MicroUSB-2.0, Webcam, sebuah sensor percepatan (akselerasi) dan sebuah sensor cahaya. Sebagai sistem operasi ditawarkan Android atau Linux. Tablet XO-3 yang saat siap untuk diproduksi dijanjikan telah tersedia pertengahan tahun 2012 dan diharapkan harganya tidak lebih mahal dari pagu 100 US Dollar.

Netbook XO-1.75 merupakan versi aktual dan mulai bulan Maret akan dibagikan untuk anak sekolahan di Uruguay dan Nicaragua. Mesin untuk netbook ini menggunakan prosesor ARMADA PXA618 SOC dengan kecepatan 800 MHz. Modul WiFi  Avastar 88W8787 terpasang mendukung WLAN 802.11n, BlueTooth 3.0 dan bisa difungsikan sebagai penerima sinyal radio. Besaran memori yang ditanamkan dapat dipilih antara 512 MB atau 1 GB. Layar berukuran 7,5 inci yang digunakan netbook XO-1.75 ini dapat meragakan video 1080p sampai dengan 30fps. Netbook XO-1,75 berukuran 245 mm x 230 mm x 30,5 mm dengan bobot sekitar 1,4 kg. Disamping untuk kartu SD dan MicroSD, XO-1,75 juga dilengkapi dengan Webcam, konektor untuk Audio, sensor percepatan (akselerasi) dan sebuah sensor cahaya, seperti juga tiga ports USB-2.0.

SMILE Plug: Awan di Ruang Kelas



Bersama dengan tablet XO-3, vendor perangkat Marvell di ajang CES 2012 (Las Vegas) juga memamerkan sebuah perangkat munggil SMILE Plug yang dapat digunakan, disamping sebagai WLAN-Access-Points (Hotspot) di kelas, juga sebagai Micro Cloud dengan aplikasi pembelajaran yang dikembangkan Universitas Stanford berupa Stanford-Mobile-Inquiry-Based-Learning-Environment-Programms (SMILE). Perangkat kecil ini dapat melayani sampai dengan 60 anak sekolahan dan guru. Kecuali itu juga tersedia kerangka kerja (framework) JavaScript Node.js dan sebagai sistem operasi untuk SMILE Plug digunakan Arch-Linux yang dapat dikendalikan via Management Software Plugmin buatan Marvell.

Berdasarkan dokumentasi (PDF 2 halaman), SMILE Plug menggunakan prosesor SoC tipe Armada 300 dengan kecepatan antara 1,6 dan 2 GHz. Perangkat ini memiliki dua konektor Gigabit-Ethernet, ports PCIe, USB-2.0 dan SATA-2.0. Sebagai WLAN-SoC digunakan Avastar 88W8764 untuk WiFi yang mampu memancarkan pita 2,4 atau 5-GHz sesuai dengan spesifikasi IEEE 802.11a/bg/n. Untuk mengantisipasi kemungkinan putusnya suplai listrik (PLN), didalam kotak SMILE Plug juga telah terpasang aki tipe Lithium-Ion.